Kamis, 05 Juni 2014

TUGAS OPERATOR PENDIDIKAN MADRASAH BERTAMBAH


Dikmadbasel(05/06/2014), tugas operator di seksi pendidikan madrasah semakin bertambah dengan adanya aplikasi sertifikasi guru. aplikasi ini adalah aplikasi baru yang haris menjadi tanggung jawab dari operator seksi pendidikan madrasah setelah aplikasi EMIS, Padamu Negeri, Pendataan UN dan Aplikasi-aplikasi yang berkaitan dengan keuangan seperti Aplikasi SAKPA, BMN, GPP, SILABI, dan E-MPA. Aplikasi sertifikasi guru ini berfungsi untuk mendata guru-guru madrasah yang sudah layak untuk diajukan mengikuti Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (Guru).

Secara sisitem kerja Aplikasi Sertifikasi Guru ini berkaitan atau terhubung langsung dengan Aplikasi Padamu Negeri. Jadi kalau seorang guru yang merasa sudah layak untuk dicalonkan menjadi peserta PLPG maka guru tersebut harus memperbaiki data-data mereka yang ada pada aplikasi padamu negeri. Karena tugas operator Aplikasi Sergur di Tingkat Kemenag Kabupaten/Kota hanya bias memasukkan nama-nama yang sudah memiliki data yang lengkap dan sesuai yang ada pada Aplikasi Padamu Negeri tersebut. Operator Seksi Pendidikan Madrasah Kemenag Bangka Selatan Sudiarto, S,Pd mengatakan tugas baru ini mau tidak mau harus tetap diterima karena ini sudah menjadi tanggung jawab dan Tupoksi sebagai seorang PNS. (cikghu soedi)

0 komentar :

Posting Komentar